Pada tahun 1967, manusia bertemu alien di Bulan, BETA dan perang terjadi. 6 tahun setelah perang tersebut, alien (BETA) mendarat di Kashgar, di Asia Tengah. Ditengah perang dingin manusia didesak kedalam pertempuran untuk kelangsungan hidupnya.
10 tahun kemudian, garis depan pertempuran berada di Republik Demokratik Jerman (RDJ), Jerman Timur. Invasi BETA di Bumi, memaksa manusia untuk bertempur di medan perang atau mati dibantai oleh BETA.
Walaupun kemenangan melawan BETA susah didapat, namun ada saja sekelompok orang yang ingin melindungi manusia dari invasi alien (BETA). Nama pasukan tersebut yaitu Skuadron 666, dari RDJ. Nama julukan lain dari skuadron 666 ini yaitu Schwarzesmarken.
Anime ini cocok untuk kalangan dewasa. Kedalaman cerita, adegan darah dimana-mana, dan memerlukan analisa tinggi untuk memahami jalan cerita anime ini, menyebabkan Schwarzesmarken kurang cocok untuk dikonsumsi anak-anak. Silakan dibuktikan sendiri jika Anda tidak percaya..
Dibalik itu semua, melihat adanya adu kecerdasan strategi militer dalam melawan invasi alien, anime ini layak ditonton.. Episode 1-nya saja, sudah membuat penulis penasaran.. Hehe.. Tidak sabar menunggu episode 2nya..